banner

Selasa, 09 Maret 2021

author photo
Halo sahabat Ahzaa, selamat datang kembali di blog AhzaaNet. Pada kesempatan ini saya akan menyajikan latihan soal untuk kelas 8 SMP/ MTs mapel Pendidikan Jasmani, Olahraga dan Kesehatan (PJOK) khususnya Bab 7 - Aktivitas Gerak Berirama. Materi bab 7 ini mencakup materi yang sesuai dengan kompetensi inti dan kompetensi dasar materi ini yaitu 
  • Memahami variasi dan kombinasi gerak berbentuk rangkaian langkah dan ayunan lengan mengikuti irama (ketukan) tanpa/ dengan musik sebagai pembentuk gerak pemanasan dan inti latihan dalam aktivitas gerak berirama
  • Mempraktikan prosedur variasi dan kombinasi gerak berbentuk rangkaian langkah dan ayunan lengan mengikuti irama tanpa/ dengan musik sebagai pembentuk gerak pemanasan dan inti latihan dalam aktivitas gerak bersama
Latihan soal ini terdiri atas 15 butir soal lengkap dengan kunci jawaban pada setiap soal. Kunci jawaban sengaja saya buat dengan sistem spoiler yang bisa dibuka tutup untuk mempermudah belajar.

Image by Jean-Paul Jandrain from Pixabay 



Inilah latihan soalnya,,
======================================================================================
Latihan Soal PJOK Kelas 8 Bab 7 - Aktivitas Gerak Berirama

======================================================================================

1. Di bawah ini yang bukan termasuk prinsip gerakan dalam senam irama adalah ....
A. kelenturan
B. kelincahan
C. kecermatan
D. keindahan



2. Induk organisasi senam di Indonesia adalah ....
A. PERBASI
B. PERSANI
C. PERCASI
D. PASI



3. Hal yang membedakan antara senam irama dengan senam biasa adalah pada     ....
A. irama atau ritme
B. gerakan khusus
C. panggung
D. alat



4. Prinsip gerakan yang paling ditekankan pada senam irama adalah ....
A. kuantitas gerakan
B. kecepatan gerakan
C. kelengkapan gerakan
D. kontinuitas gerakan



5. Posisi badan pada sikap awal  langkah biasa adalah....
A. membungkuk
B. berdiri tegak pandangan ke samping kiri
C. berdiri tegak pandangan ke samping kanan
D. berdiri tegak pandangan ke depan



6. Pada sikap awal langkah biasa posisi tangan adalah ....
A. kedua tangan merentang ke atas
B. kedua lengan di samping badan atau tolak pinggang
C. kedua lengan diangkat ke atas
D. kedua tangan merentang ke samping kanan dan kiri



7. Langkah biasa disebut juga dengan  ....
A. bijtrekpass
B. looppas
C. galoppas
D. zijpas



8. Gerak lutut saat melakukan langkah biasa adalah ....
A. mengeper
B. lurus
C. menekuk
D. menyilang



9. Bagian kaki yang digunakan saat mendarat dalam aktivitas langkah biasa adalah ....
A. punggung kaki
B. pinggir telapak kaki
C. tumit kaki
D. ujung jari kaki



10. Arah pandangan dalam melakukan gerakan akhir aktivitas langkah biasa adalah ....
A. ke samping kanan
B. ke samping kiri
C. ke depan
D. ke bawah



11. Kelenturan tubuh dalam prinsip senam irama disebut  ....
A. strength
B. agility
C. flexibility
D. beauty



12. Pada langkah kaki rapat, gerakan akhir adalah ....
A. berdiri tegak, kedua kaki rapat, kedua lengan di samping badan, pandangan ke depan
B. berdiri sikap tegak langkah kaki kiri, kedua lengan di samping badan, pandangan ke depan
C. berdiri tegak, kedua kaki rapat, kedua lengan di samping badan, pandangan ke samping kanan atau kiri
D. berdiri sikap tegak langkah kaki kiri, kedua lengan di samping badan, pandangan ke samping kanan atau kiri



13. Di bawah ini yang merupakan langkah dalam senam irama adalah ....
A. looppas
B. bijtrekpas
C. balancepas
D. semua jawaban benar



14. Posisi sikap badan berdiri tegak, jalan ditempat, kedua tangan rapat disamping badan dan lengan diayunkan dari samping badan sampai setinggi bahu dan membentuk sudut 90 derajat merupakan salah satu cara gerakan ....
A. mengayun lengan setinggi bahu
B. mengayun lengan lurus ke atas
C. merentangkan tangan
D. mendorong tangan ke atas



15.Perhatikan langkah- langkah gerakan berikut ini,
(1) sikap awal berdiri tegak, jalan di tempat dnegan kedua tangan rapat di samping
(2) kedua tangan dikepalkan di depan dada, siku diangkat sejajar bahu
(3) rentangkan kedua tangan sejajar dengan bahu
(4) tarik kembali tangan di depan dada
(5) lakukan gerakan secara berulang- ulang

Langkah- langkah  diatas merupakan gerakan ....
A. mengayun lengan setinggi bahu
B. mengayun lengan lurus ke atas
C. mendorong tangan ke atas
D. merentangkan tangan


This post have 0 comments


EmoticonEmoticon

Next article Next Post
Previous article Previous Post
Back to Top