banner

Senin, 16 Mei 2016

author photo
Ujian Nasional tingkat SMP dan sederajat sudah selesai beberapa saat lalu. Tentunya saat sekarang ini adalah masa dimana adik- adik menunggu pengumuman kelulusan sambil menentukan keputusan mau melanjutkan kemana setelah lulus nanti apakah SMA atau SMK. Memilih melanjutkan sekolah adalah seperti menentukan masa depan, artinya harus sesuai dengan bakat dan kemampuan juga minat adik- adik.

Bagi adik- adik siswa SMP yang ingin melanjutkan ke SMK dan masih bingung dengan jurusan apa yang ingin dipilih, berikut ini salah satu jurusan yang sesuai dengan perkembangan teknologi sekarang ini yaitu jurusan multimedia. Mengingat bahwa jurusan multimedia adalah jurusan yang mempunyai ruang lingkup pekerjaan dan profesi yang luas, jurusan multimedia SMK adalah jurusan yang banyak difavoritkan bagi sebagian besar siswa lulusan SMP dan sederajat selain jurusan Teknik Komputer dan Jaringan (TKJ). Selain itu jurusan Multimedia juga memberikan peluang bagi lulusannya untuk membuka usaha atau berwirausaha sendiri dalam bidang multimedia.

SMK jurusan Multimedia
Pada dasarnya multimedia dibagi menjadi dua jenis kategori yaitu multimedia linier dan multimedia interaktif. Multimedia linier merupakan multimedia yang berjalan tanpa dilengkapi dengan alat pengontrol yang dapat dioperasikan pengguna misalnya film dan televisi. Sedangkan multimedia interaktif merupakan multimedia yang dilengkapi dengan alat pengontrol yang dapat dioperasikan oleh pengguna sehingga terjadi interaksi dengan pengguna contohnya pada game atau pembelajaran secara multimedia.

Adapun ruang lingkup pembelajaran jurusan multimedia di SMK menurut struktur kurikulum KTSP 2006 adalah mencakup Teknik Penyiaran Dan Produksi Program TV, Film, Radio, Alur Produksi Broadcast, Animasi Komputer, Blog, Etimologi Multimedia, Animasi Komputer, Broadcast  news, Kesehatan, keselamatan dan keamanan kerja, Lensa, Teknologi Lensa, Major graphic file formats, Menulis Program TV, Membuat Narasi, Pengenalan Multimedia, Adobe Premiere Pro (Menyunting Video), Pengantar Multimedia, Teks, Gambar dan Grafis, Suara dan Audio, Video, Animation, Web Design, Storage Media, Setup dan Pengoperasian Video Dasar, dan Menyunting Suara.


Update 2019:

Pembelajaran jurusan multimedia kurikulum 2013 revisi 2018.
Berdasarkan Peraturan Direktur Jendral Pendidikan Dasar dan Menengah Nomor 07/D.D5/KK/2018 Tanggal : 7 Juni 2018 Tentang Struktur Kurikulum Sekolah Menengah Kejuruan (SMK)/Madrasah Aliyah Kejuruan (MAK), mata pelajaran jurusan multimedia SMK mencakup mata pelajaran :

Muatan Nasional ; 
Pendidikan Agama dan Budi Pekerti (PABP),  Pendidikan Pancasila dan Kewarganegaraan, Bahasa Indonesia, Matematika, Sejarah Indonesia (hanya kelas X), Bahasa Inggris dan Bahasa Asing Lainnya)

Muatan Kewilayahan ;
Seni Budaya, Pendidikan Jasmani, Olahraga dan Kesehatan

Muatan Peminatan Kejuruan ;
Dasar Bidang Keahlian ;
Simulasi dan Komunikasi Digital , Fisika, dan Kimia (kelas X).

Dasar Program Keahlian :
Sistem Komputer, Komputer dan Jaringan Dasar, Pemrograman Dasar, dan Dasar Desain Grafis. (kelas X)

Kompetensi Keahlian :
Desain Grafis Percetakan (kelas XI), Desain Media Interaktif (kelas XII), Animasi 2D dan 3D (kelas XI), Teknik Pengolahan Audio dan Video (kelas XII), dan Produk Kreatif dan Kewirausahaan (kelas XI dan XII)

Peluang pekerjaan bagi lulusan jurusan multimedia juga sangat terbuka lebar karena saat ini Indonesia menghadapi era MEA (Masyarakat Ekonomi Asia) yang membutuhkan ahli- ahli teknologi khususnya dalam bidang komputer dan multimedia. Sesuai dengan standar bidang teknologi dan informatika jurusan multimedia, pekerjaan yang relevan atau sesuai dengan jurusan multimedia adalah  meliputi :

  1. Pengembang Web (Web Development) terdiri dari Pembuat Web dan Pemelihara Web.
  2. Pengembang Multimedia (Multimedia Development) terdiri dari Pembuat Multimedia dan Pemelihara Multimedia
  3. Pengembang Permainan (Game Development) terdiri dari Pembuat permainan (games) dan Pembuat media simulasi ( simulator)
  4. Rumah Produksi Sinema/Film (Production House) terdiri dari Pembuat video klip dan Penyunting video
  5. Industri Media dan Periklanan (Media and Advertisement) terdiri dari Pembuat animasi dan Pembuat media informasi

Nah, menarik bukan? Dan untuk adik- adik yang mempunyai ketertarikan terhadap hal- hal diatas, jurusan multimedia bisa dipertimbangkan untuk dipilih. Demikian ulasan atau artikel Ahzaa mengenai jurusan multimedia SMK, jangan lupa dibaca juga artikel kami mengenai jurusan Teknik Komputer dan Jaringan ( Baca juga : Mengenal jurusan Teknik Komputer dan Jaringan). Semoga bisa membantu adik- adik yang sedang mencari referensi dalam memilih jurusan di SMK. Sekian dan terima kasih sudah berkunjung di blog kami dan jangan lupa untuk mengirimkan komentar mengenai artikel kami diatas.  Salam.

This post have 0 comments


EmoticonEmoticon

Next article Next Post
Previous article Previous Post
Back to Top